Evaluasi Proses Pembelajaran Dan Perkuliahan Jurusan Ilmu Peternakan Fakultas Sains Dan Teknologi UIN Alauddin Makassar

  • 12 Februari 2025
  • 10:08 WITA
  • Admin Jurusan Ilmu Peternakan
  • Berita

Gowa - Jurusan Ilmu Peternakan, Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar mengadakan rapat evaluasi pada Rabu, 12 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan pembelajaran pada Semester Ganjil 2024/2025 dan merancang strategi akademik untuk Semester Genap 2024/2025. Evaluasi ini menjadi langkah penting dalam meningkatkan kualitas perkuliahan serta mempersiapkan akreditasi program studi.

Dalam rapat tersebut, beberapa poin utama dibahas, di antaranya penyesuaian Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dengan modul praktikum yang akan disusun, serta keselarasan jumlah SKS dengan kurikulum dan sistem akademik (SIAKA). Selain itu, dosen diwajibkan untuk melengkapi sistem Lentera dan Monev, minimal dalam aspek daftar hadir dan bahan ajar.

Pada perencanaan Semester Genap 2024/2025, Integrasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam RPS juga harus diwujudkan, minimal melalui referensi akademik yang digunakan. Format penilaian akhir MK akan diseragamkan dan dibagikan kepada seluruh dosen.

Kontrak kuliah akan disusun berdasarkan kesepakatan antara dosen dan mahasiswa dalam pertemuan pertama, sesuai dengan template yang telah ditetapkan oleh program studi. Sementara itu, evaluasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) akan dilakukan secara berkala setiap triwulan untuk memenuhi kebutuhan Sistem Kinerja Pegawai (SKP) serta meningkatkan efektivitas program dalam pengembangan akademik mahasiswa.

Rapat ini juga membahas Beban Kerja Dosen (BKD) dan Laporan Kinerja Dosen (LKD), yang menjadi bagian dari keseimbangan tanggung jawab akademik dan pengabdian masyarakat. Dengan hasil evaluasi ini, diharapkan Jurusan Ilmu Peternakan semakin berkembang dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di dunia kerja. Admin (HIS)