Mahasiswa Ilmu Peternakan UIN Alauddin Makassar Raih Kesempatan dalam Program EPICS Arizona State University melalui MBKM Internasional

  • 10 Februari 2025
  • 02:57 WITA
  • Admin Jurusan Ilmu Peternakan
  • Berita

Gowa – Tiga mahasiswa dari Program Studi Ilmu Peternakan, Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Alauddin Makassar berhasil mendapatkan kesempatan berharga dalam program Engineering Projects in Community Service (EPICS) yang diselenggarakan oleh School of Engineering, Arizona State University (ASU). Mahasiswa tersebut adalah Nurfadilla Ardy, Muh Aid Adani Agil, dan Usmafirzana, yang mengusung inovasi Corral Dryer untuk mengatasi masalah kelembaban di kandang sapi potong di Kabupaten Sinjai.

Program EPICS merupakan mata kuliah yang ditawarkan oleh ASU dengan dukungan pendanaan dari Arizona State University. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa didampingi oleh para dosen dari School of Engineering ASU dan dipimpin oleh Dr. Jared Schoepf, selaku Direktur EPICS. Dari pihak UIN Alauddin Makassar, mahasiswa mendapat bimbingan dari Bapak Anas Qurniawan, S.Pt., M.Si. dan Ibu Amriana Hifizah, S.Pt., M.Anim,St., Ph.D.

Selama program berlangsung, mahasiswa UINAM akan berkolaborasi dengan mahasiswa ASU dalam proyek Corral Dryer. Pertemuan pertama program ini dijadwalkan pada 8 Februari 2025. Setiap pekan, mereka akan menjalani 12 sesi pertemuan daring (Zoom Meeting) dengan mentor dari kedua universitas, ditambah dengan 2 sesi untuk assessment dan kunjungan lapangan. Progres mereka akan dipantau melalui formulir evaluasi yang diisi oleh mahasiswa serta ditandatangani oleh dosen mentor sebagai bukti perkembangan proyek.

Di akhir program EPICS, mahasiswa teknik dari ASU akan membuat alat Corral Dryer berdasarkan konsep yang telah dikembangkan. Kemudian, mereka bersama dosen mentor akan mengunjungi Kabupaten Sinjai untuk mengimplementasikan inovasi ini bersama mahasiswa dan dosen dari UIN Alauddin Makassar.

Partisipasi mahasiswa dalam program EPICS menjadi bagian dari realisasi kerja sama internasional antara Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar dengan HEPI-USAID dan Arizona State University. Program ini akan dimasukkan dalam skema MBKM Internasional, baik dalam kategori Student Exchange maupun Student Research, yang akan memberikan manfaat signifikan bagi mahasiswa, dosen, dan pengembangan akademik di prodi.

Kegiatan ini bukan hanya sebuah langkah maju dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa di tingkat global, tetapi juga turut berkontribusi dalam pengembangan solusi inovatif bagi sektor peternakan di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sinjai. Dengan adanya kerja sama internasional ini, mahasiswa diharapkan dapat terus meningkatkan keterampilan akademik, riset, serta inovasi berbasis teknologi yang dapat diterapkan dalam dunia peternakan.

Selain itu, program ini juga membuka peluang bagi mahasiswa untuk merasakan pengalaman kerja sama lintas budaya dan akademik dengan mahasiswa serta dosen dari universitas ternama di dunia. Hal ini diharapkan dapat memperluas wawasan mahasiswa dalam menerapkan konsep keilmuan yang relevan dengan kebutuhan industri peternakan global.

Keberhasilan mahasiswa dalam program ini menjadi bukti bahwa mahasiswa Ilmu Peternakan UIN Alauddin Makassar mampu bersaing di tingkat internasional. Dengan dukungan penuh dari fakultas dan universitas, diharapkan semakin banyak mahasiswa yang dapat mengikuti jejak mereka dan terlibat dalam berbagai proyek inovatif yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat luas. Admin (HIS)